TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Zakharia 4:6-7

Konteks
4:6 Maka berbicaralah ia, katanya: "Inilah firman TUHAN kepada Zerubabel y  bunyinya: Bukan z  dengan keperkasaan dan bukan dengan kekuatan, a  melainkan dengan roh-Ku 1 , b  firman TUHAN semesta alam. 4:7 Siapakah engkau, gunung yang besar 2 ? Di depan Zerubabel engkau menjadi tanah rata. c  Ia akan mengangkat batu utama, d  sedang orang bersorak: e  Bagus! Bagus sekali batu itu!"

Matius 21:21-22

Konteks
21:21 Yesus menjawab mereka: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya jika kamu percaya 3  dan tidak bimbang, n  kamu bukan saja akan dapat berbuat apa yang Kuperbuat dengan pohon ara itu, tetapi juga jikalau kamu berkata kepada gunung ini: Beranjaklah dan tercampaklah ke dalam laut! hal itu akan terjadi. 21:22 Dan apa saja yang kamu minta o  dalam doa dengan penuh kepercayaan, kamu akan menerimanya."

Markus 11:22-24

Konteks
11:22 Yesus menjawab mereka: "Percayalah kepada Allah! 11:23 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya barangsiapa berkata kepada gunung ini: Beranjaklah dan tercampaklah ke dalam laut! asal tidak bimbang hatinya, tetapi percaya, bahwa apa yang dikatakannya itu akan terjadi, maka hal itu akan terjadi baginya. s  11:24 Karena itu Aku berkata kepadamu: apa saja yang kamu minta dan doakan, percayalah bahwa kamu telah menerimanya 4 , maka hal itu akan diberikan kepadamu. t 

Lukas 17:6

Konteks
17:6 Jawab Tuhan: "Kalau sekiranya kamu mempunyai iman 5  sebesar biji sesawi b  saja, kamu dapat berkata kepada pohon ara ini: Terbantunlah engkau dan tertanamlah di dalam laut, dan ia akan taat kepadamu. c "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:6]  1 Full Life : BUKAN DENGAN KEPERKASAAN DAN BUKAN DENGAN KEKUATAN, MELAINKAN DENGAN ROH-KU.

Nas : Za 4:6

Sekalipun berita ini disampaikan kepada Zerubabel, itu dapat diterapkan kepada semua orang percaya (bd. 2Tim 3:16). Kekuatan senjata, kuasa politik atau kekuatan manusia tidak dapat melaksanakan pekerjaan Allah; kita hanya dapat melaksanakan pekerjaan-Nya jikalau kita diberi kuasa oleh Roh Kudus (bd. Hak 6:34; Yes 31:3). Yesus memulai pelayanan-Nya dengan kuasa Roh Kudus (Luk 4:1,18), dan gereja diberi kuasa oleh Roh Kudus pada hari Pentakosta (Kis 1:8; 2:4;

lihat art. BAPTISAN DALAM ROH KUDUS).

Hanya jikalau Roh Kudus terus memerintah dan menguasakan hidup kita barulah kita dapat melaksanakan kehendak Allah bagi kita; inilah sebabnya Yesus membaptis para pengikut-Nya dengan Roh Kudus

(lihat cat. --> Luk 3:16).

[atau ref. Luk 3:16]

[4:7]  2 Full Life : GUNUNG YANG BESAR.

Nas : Za 4:7

Kesulitan yang tampaknya sebesar gunung dapat diatasi dengan kuasa Roh Kudus yang bekerja melalui kita. Sebaliknya, ketika manifestasi Roh Kudus tidak ada di antara umat Allah, maka perlawanan terhadap pekerjaan Tuhan dan persoalan-persoalan rohani akan membuat mereka kewalahan

(lihat art. KARUNIA-KARUNIA ROHANI ORANG PERCAYA).

[21:21]  3 Full Life : JIKA KAMU PERCAYA.

Nas : Mat 21:21

Yesus berbicara tentang iman dan doa (ayat Mat 21:22), sambil menyatakan bahwa jawaban atas doa tergantung dari iman kita. Segala sesuatu yang selaras dengan kehendak Allah dapat dilaksanakan atau diterima oleh mereka yang tidak ragu-ragu

(lihat cat. --> Mat 17:20 dan

lihat cat. --> Mr 11:24;

[atau ref. Mat 17:20; Mr 11:24]

bd. 1Raj 17:1,7; 18:42-45; Luk 17:5-6;

lihat art. BERDOA DENGAN EFEKTIF).

Kenyataan ini tidak meniadakan faktor tak tetap lainnya dalam menerima jawaban atas doa kita (mis. Dan 10:12-14; Yak 4:3).

[11:24]  4 Full Life : PERCAYALAH ... KAMU TELAH MENERIMANYA.

Nas : Mr 11:24

Percaya yang menerima bukanlah iman yang dapat dihasilkan oleh manusia; tetapi, itulah iman yang percaya yang diberikan kepada hati orang percaya oleh Allah sendiri

(lihat cat. --> Mr 9:23).

[atau ref. Mr 9:23]

Kadang-kadang jawaban atas suatu permohonan yang diinginkan oleh iman itu datang segera; saat lain tidak demikian. Namun Allah memberikan iman untuk mengetahui bahwa doa yang dipanjatkan telah didengar dan permohonan itu akan dikabulkan. Ketidakpastiannya menyangkut waktu penggenapannya, bukan pengabulannya

(lihat cat. --> Mat 17:20; dan

lihat cat. --> Mat 21:21).

[atau ref. Mat 17:20; 21:21]

[17:6]  5 Full Life : IMAN.

Nas : Luk 17:6

Lihat cat. --> Mat 17:20;

lihat cat. --> Mat 21:21;

lihat cat. --> Mr 11:24;

[atau ref. Mat 17:20; Mat 21:21; Mr 11:24]

lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA.



TIP #08: Klik ikon untuk memisahkan teks alkitab dan catatan secara horisontal atau vertikal. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA